Tentu bayangan pada gambar sangat mengganggu artikel blog, karena jika dilihat akan memberi kesan jelek terhadap gambar tersebut. Apalagi, jika Anda sedang menulis artikel yang mengharuskan Anda menampilkan gambar yang banyak, tentu meresahkan bukan? Suasana seperti ini membuat gambar seakan tidak menyatu dengan artikel karena bayangannya. Saya juga dulu pernah mengalami hal seperti ini. Namun, seperti kata pepatah, banyak jalan menuju Roma, kita pun dapat menghapus bayangan tersebut.
Langkah 1: Dari Template, masuk ke Edit HTML.
Langkah 2: Cari kode .post-body img .
Langkah 3: Setelah ketemu, maka Anda akan melihat kode seperti dibawah ini.
.post-body img {
padding: 8px;
background: $(image.background.color);
border: 1px solid $(image.border.color);
-moz-box-shadow: 0 0 $(image.shadow.spread) rgba(0, 0, 0, .2);
-webkit-box-shadow: 0 0 $(image.shadow.spread) rgba(0, 0, 2, .2);
box-shadow: 0 0 $(image.shadow.spread) rgba(0, 0, 0, .2);
padding: 8px;
background: $(image.background.color);
border: 1px solid $(image.border.color);
-moz-box-shadow: 0 0 $(image.shadow.spread) rgba(0, 0, 0, .2);
-webkit-box-shadow: 0 0 $(image.shadow.spread) rgba(0, 0, 2, .2);
box-shadow: 0 0 $(image.shadow.spread) rgba(0, 0, 0, .2);
Langkah 4: Ganti angka yang ditulis dengan warna hijau dengan angka 0.
Langkah 5: Simpan Template. Lihat perubahannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar